Tuesday, November 4, 2008

Bayi Baru Lahir (umur kurang dari 1 bulan)

Bayi Baru Lahir (umur kurang dari 1 bulan)



Apa saja tanda-tanda bayi lahir sehat?



  • Bayi lahir segera menangis.

  • Seluruh tubuh bayi kemerahan.

  • Bayi bergerak aktif.

  • Bayi bisa mengisap puting susu dengan kuat.

  • Berat lahir 2500 gram atau lebih.




Apa yang dilakukan pada bayi baru lahir?



  • Beri ASI, jangan beri makanan lain. - Segera teteki/susui bayi dalam 30 menit setelah bersalin untuk merangsang ASI cepat keluar (Tanyakan ke bidan/ dokter bagaimana caranya).

  • Teteki/susui bayi sesering mungkin dan setiap kali bayi menginginkan.

  • ASI yang pertama keluar mengandung zat kekebalan tubuh, langsung diberikan kepada bayi jangan dibuang.




Apa saja tanda-tanda bayi sakit berat?



  • Tidak mau menyusu.

  • Kejang.

  • Kaki dan tangan teraba dingin atau bayi demam.

  • Badan bayi kuning.

  • Tali pusat basah dan bau.

  • Gerakan kedua lengan dan kaki lemah.




Bapak dan ibu harus segera membawa bayi ke bidan/dokter jika ada salah satu tanda-tanda di atas.

Bayi dan Anak (umur 1 bulan sampai 5 tahun).

Apa saja tanda-tanda bayi dan anak sehat?
  • Setiap bulan berat badan anak bertambah mengikuti pita hijau pada KMS.

  • Perkembangan dan kepandaian anak bertambah sesuai umur.

  • Anak jarang sakit, gembira, ceria, aktif, lincah, dan cerdas.

  • Beri rangsangan perkembangan :



    • eluk dan timang bayi dengan penuh kasih sayang sesering mungkin.

    • Gantung benda bergerak warna cerah agar bayi dapat melihat benda tersebut.

    • Ajak bayi tersenyum, bicara serta dengarkan musik.




    Pada umur 1 bulan bayi bisa :



    • Menatap ke ibu

    • Mengeluarkan suara

    • Tersenyum

    • Lengan dan kaki bergerak aktif

    • Periksakan kesehatan bayi baru lahir ke bidan/dokter sedikitnya 2 kali :



    • Minta imunisasi Hepatitis B sebelum umur 7 hari.

    • Minta nasihat:



    • Cara pemberian ASI eksklusif.

    • Menjaga bayi tetap hangat.

    • Merawat tali pusat.

    • Cara merangsang perkembangan.




    Comments :

    1

    tolong di posting tahapan2 imunisasi. Makasih

    yogi said...
    on 

    Post a Comment